[SHARING SEMESTER 6]
Haloo sobat kuliahku yang aku sayangi
Alhamdulillah banget tidak kerasa kalau semester 6 yang sangat hectic (bahkan lebih hectic dari semester 5 yang sebenarnya lebih banyak jumlah mata kuliahnya daripada semester 6). Mohon doanya juga semoga hasilnya lebih baik dan gak makin masuk ke jurang nilai buruk, Aaamiinn..
Nah, aku bakal bahas seperti biasanya apa saja mata kuliah yang ada di Semester 6 ini. Mari kita bahas satu per satu!
- Obat Infeksi dan Neoplasma : Jujur ya ini singkatannya tuh OINKI padahal agak gak nyambung gitu sih sama kepanjangannya. Mata kuliah ini membahas hal yang sama seperti obat-obat lainnya tapi yang ini pastinya untuk penyakit infeksi mulai dari bakteri, jamur, virus, mikoplasma, sampai ke onkogen. Materinya superduber banyak tapi lumayan seru sih bahas mekanisme kerja dan resistensinya. Dan gak lupa juga bahasannya dimulai dari dasar walaupun sedikit sih. Pembelajarannya seperti biasa ada Question Based Learning nanti dijawab lewat presentasi serta ada feedback + tanya jawab, UTS dan UASnya soal-soalnya juga sangatttttt banyak, jangan kaget ya.
- Kewirausahaan : Mata kuliah ini mengulik dasar-dasar kewirausahaan mulai dari ciri khas wirausaha, bentuk-bentuk usaha, budaya kerja, dll. Pas UTS itu bakal ada pembuatan rencana usaha ke depan dengan masukkin singgungan materi sebelumnya. Di akhir bakal ada progress proposal bisnis ya kurang lebih seperti simulasi lomba business case terus jadi penilaian buat UAS deh.
- Analisis Sediaan Farmasi : Kalau udah ada mata kuliah ini, gak bakal jauh dari mencari jurnal lalu dibahas setelah presentasi bagian dasarnya. ASF mempelajari hal yang mirip dengan ABBF tapi ini analisisnya sudah ditujukan ke sediaannya jadi setiap sediaan bakal berbeda-beda ya caranya, bukan analisis bahan bakunya lagi yang rujukannya harus sesuai monografi Farmakope. Sistem pembelajarannya penuh dari presentasi dan tanya jawab secara aktif terus ada klarifikasi biar makin ngerti. UTS dan UASnya standar saja, berbeda-beda jumlah soal bergantung dosennya.
- Farmakoterapi 2 : Mata kuliah ini membahas gejala dan tanda penyakit, metode diagnosis, algoritma terapi, terapi farmakologi dan non farmakologi, sampai ke ranah edukasi dan monitoring kondisi & efek samping. Kalau di mata kuliah berjilid 2 ini materinya ada penyakit yang berhubungan dengan hematologi, inflamasi, pencernaan, sampai sistem saraf (maaf yak gak bahas detail karena banyak bangettt). Sistemnya presentasi, tanya jawab, dan klarifikasi serta UTS dan UAS standar saja.
- Farmakoterapi 1 : Mata kuliah ini membahas segi yang sama dengan Farmakoterapi 2 cuma materinya ada penyakit yang berhubungan dengan Kardiovaskuler, Optalmik (mata), dan Renal. Sistemnya sama kurang lebihnya tapi pernah aku dapet soal kasus gitu essay UTSnya.
- Teknologi Sediaan Steril : Mata kuliah ini mengulas bidang teknologinya cuma sediaannya saja yang berbeda. Bahasan utamanya adalah jenis sterilisasi dan sediaan injeksi yang pastinya seru banget kalau divisualisasikan. Sistemnya presentasi dan tanya jawab, dilanjutkan dengan UTS dan UAS yang beberapa soalnya menghitung.
- Pelayanan Kefarmasian : Mata kuliah ini membahas apa saja kehidupan farmasi di RS, Puskesmas, dan Apotik serta menyinggung sedikit obat-obat tapi berdasarkan Undang-Undang dan Kebijakan Pemerintah. Sistemnya presentasi, tanya jawab, sampai klarifikasi antar dosen serta UTS dan UASnya yang lumayan aplikatif.
Tidak hanya itu, jumlah mata kuliah praktikum pun ada 4 dan semuanya Daring :
- Praktikum Fitokimia : Mata kuliah praktikum ini mempelajari materi fitokimia 1 dan 2 sebelumnya tapi aplikasinya lebih ke penyiapan simplisia dan ekstraksi, identifikasi kimia, penetapan kadar, isolasi, dan karakterisasi. Sistemnya presentasi hasil simulasi praktikum daringnya, tanya jawab, sering ada kuis, UTS tidak ada, UASnya mantap pastinya haha.
- Praktikum Farmasetika 2 : Mata kuliah praktikum ini mempelajari materi dispensing obat di Apotek (kalau yang praktikum jilid 1nya lebih dispensing di Laboratorium). Sistemnya kurang lebih sama dengan yang jilid 1nya alias ngejurnal tapi hal yang membedakan saat ini adalah klarifikasinya dua kali sebelum UTS dan dua kali sebelum UAS jadi dosen lebih banyak berperan penting untuk berdiskusi.
- Praktikum Teknologi Sediaan Setengah Padat dan Cair : Mata kuliah praktikum ini mempelajari pembuatan sediaan setengah padat dan cair dimana pengerjaannya kelompok serta UTS dan UAS berupa evaluasi. Ditambah lagi ada UAS tertulis.
- Praktikum Farmakologi : Mata kuliah praktikum ini mempelajari hal yang menurutku berbeda sedikit dengan mata kuliah aslinya. Unik sih, bermain dengan tikus tapi secara daring pakai video. Dikasih materi sebentar lalu disuruh kerjakan tugas ngelengkapin hal-hal yang perlu dicari sebelum membuat laporan praktikum dan pastinya laporan praktikum yang dikerjakan dalam waktu 2 jam saja dan harus dikerjakan individu. Selain itu, sebelum praktikum bakal ada kuis. It's amazing bangettt sih. Ujian Akhir sekali dengan soal essay semua yang menegangkan.
Jangan lupa juga ada mata kuliah pilihan yang aku ambil walaupun cuma satu, yaitu :
- Manajemen Pengelolaan Sediaan Farmasi : Mata kuliah pilihan ini membahas mulai dari kegiatan farmasi industri sampai kegiatan farmasi klinik yang sambung menyambung dengan materi yang banyak tapi cukup aplikatif. Soal UTS PG tapi UAS essay. Sistem pembelajarannya presentasi dan tanya jawab.
Comments
Post a Comment